Tasyukuran Likhotmil Qur'an ke 12 TPQ Barokatul Qur'an

Minggu 21 April 2019, Taman Pendidikan Qur'an (TPQ) Barokatul Qur'an Jalan Garuda Dusun Purwo Bakti Desa Sapta Mulia menggelar acara Khataman santri atau yang di kenal dengan Tasyukuran Likhotmil Qur'an yang ke 12 di tahun 2019 ini.


Kurang Lebih Ada 16 santri yang di khatamkan dalam tahun ini. Santri-santri tersebut tidak hanya dari kalangan anak-anak, akan tetapi juga dari kalangan orang tua. Sementara santri-santri yang masih anak-anak ini telah belajar mengaji sejak masih membaca Iqro' (Kelas terendah Belajar Membaca Al-Quran) sampai akhirnya lancar dalam membaca Al-Quran.

Acara ini juga dimeriahkan oleh penampilan hadroh dari group Jl. Garuda 1 Dusun Purwo Bakti. Dan kemudian dilanjutkan dengan pembacaan ayat-ayat Al-Quran jus 30. Kepala Desa Sapta Mulia juga menyampaikan apresiasi yang sangat tinggi kepada pengurus TPQ serta mengucapkan selamat kepada santri-santri yang di khatamkan.


“Selamat kepada santri-santri yang khatam pada hari ini, semoga menjadi bekal dan manfaat untuk para santri. Dan kemudian tetap istiqomah mengamalkan nya dikehidupan sehari-hari. Dan selamat kepada kepala dan juga pengurus TPQ Yang telah sukses mendidik dan membimbing anak-anak santri ini, semoga tetap iistiqomah”. Ujar Kepala Desa

Acara ini di tutup dengan ceramah Agama oleh KH. Aris Kamaludin Mujianto pengasuh pondok pesantren Darul Ulum Desa Sapta Mulia. Beliau juga menyampaikan pesan kepada seluruh jamaah yang hadir untuk dapat mempersiapkan diri dalam menyambut bulan Suci Ramadhan.

Rd

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama