Rohmadi,
( SABEGI ) Salam Berbagi, Seni memanglah sangat
perlu untuk hadir dalam hidup kita. Dengan seni hidup ini akan lebih indah dan
penuh warna. Seperti halnya seni Kuda
Lumping Budoyo Mudo.
Dalam acara apapun seni
kuda lumping ini seolah telah menjadi tradisi wajib bagi masyarakat desa Sapta
Mulia. Dimana ada acara maka di situlah ada seni kuda lumping Budoyo mudo.
Seni kuda lumping ini
memiliki anggota yang bervariasi, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa.
Seni kuda lumping ini sangat popular sekali di kalangan desa Sapta Mulia,
maupun kalangan umum.
Selain mengenalkan
budaya jawa, seni kuda lumping ini merupakan salah satu cara penduduk Sapta
Mulia menyatukan diri. Karena dengan otomatis adanya hiburan ini di sutu
tempat, maka masyarakat akan berkumpul secara bergerombol. Sehingga dapat
mempererat jalinan silaturahmi.
Semoga seni kuda
lumping ini dapat berkembang pesat di desa Sapta Mulia maupun di desa yang
lainya. Dan semoga juga dapat berkembang pula seni-seni yang lain yang ada di
Desa Sapta Mulia.
Posting Komentar