Mengenal Resesi
Resesi menjadi salah satu topik yang sangat menakutkan pada era ini, banyak negara yang telah terjadi inflasi. Lalu apa resesi itu?
Resesi adalah adalah aktivitas ekonomi yang terjadi penurunan secara signifikan berbulan-bulan. Akibat dari resesi secara simultan dapat menurunkan seluruh aktivitas ekonomi. Dampaknya terjadi pada lapangan kerja, investasi dan keuntungan perusahaan.
Dikutip dari kompas.com Para ahli menyatakan bahwa resesi terjadi ketika ekonomi suatu negara mengalami PDB (Produk Domestik Bruto) negatif.
Sementara pengamat Ekonomu UGM Fahmy Radhi menjelaskan, secara teoritis suatu negara dikatakan resesi salah satu sebabnya jika pertumbuhan ekonomi minus dalam dua kuartal berutut-turut.
Sementara dalam indikator lain suatu negara dikatakan resesi jika terjadi inflasi dan nilai kurs rupiah yang melemah.
Dampak Resesi
Jika resesi terjadi pada suatu negara maka ini dampak yang akan terjadi
1. Inflasi
Resesi berpengaruh pada pasokan yang menurun drastis sementara permintaan tetap. Sehingga akan menyebabkan harga-harga akan naik drsatis dan memicu terjadinya inflasi. Jika inflasi terjadi tentu akan menyebabkan daya beli masyarakat turun. (Fahmi, Pengamat Ekonom UGM)
2. Tingkat Pengangguran Meningkat
Karena aktivitas ekonomi tidak berjalan sebagaimana mestinya maka akan menyebabkan terjadinya PHK masal di berbagai sektor. Sehingga berdampak kepada masyarakat akan kehilangan pekerjaan.
3. Kemiskinan Meningkat
Akibatnya harga yang melambung tinggi, banyak yang kehilangan pekerjaan, sehingga daya beli menurun karena masyarakat tidak sanggup memenuhi kebutuhannya. Maka tidak heran jika angka kemiskinan juga akan meningkat karena akibat resesi.
-------------------
Referensi
https://www.kompas.com/tren/read/2020/09/24/074928665/apa-itu-resesi-dan-yang-perlu-kita-pahami
https://tirto.id/arti-resesi-ekonomi-penyebab-dampak-ciri-negara-yang-mengalami
Posting Komentar