Resep Roti Jabrig yang Lagi Viral, Bisa Jadi Inspirasi Jualan Online Nih!

Beilmin - Di masa pandemi covid-19 ini, masyarakat diharuskan menghabiskan waktu di rumah. Karena hal ini pula, banyak bermunculan kreasi makanan-makanan yang kemudian viral, dan resepnya banyak dibagikan di berbagai sosial media.
Beberapa waktu lalu viral salah satu cemilan manis yang disukai banyak orang, yaitu roti. Hidangan yang diberi nama roti jabrig ini memiliki limpahan keju baik di dalam roti ataupun taburan di atasnya.
Saat ini roti jabrig sudah mulai banyak dijual, baik di café atau produksi rumahan. Hidangan yang sudah ramah dengan lidah banyak orang ini tentu tidak akan sulit untuk disukai oleh masyarakat.
Dilansir dari akun Instagram @jktfooddestination, berikut resep roti jabrig yang bisa dipraktikan di rumah!
Pertama, yang harus dilakukan adalah membuat Cream Cheese. Bahan-bahan yang dibutuhkan antara lain, satu blok keju cheddar dan 200 ml susu cair.
Kedua bahan tersebut dicampur, lalu di masak dengan api kecil sampai keju meleleh.
Langkah selanjutnya adalah membuat biang roti, bahan-bahan yang diperlukan yaitu:
1 sdm gula
1 sdm susu bubuk
1 sdt ragi instan
140 ml air hangat
Bahan-bahan tersebut di satukan, dan diaduk hingga berbusa.
Kemudian tambahkan bahan-bahan berikut ini,
25 sdm atau sekitar 250 gram terigu protein tinggi
½ sdt baking powder
¼ sdt garam
2 butir kuning telur
1 sdm margarin
Kemudian adonan diuleni hingga kalis, setelah adonan sudah teruleni dengan baik oleskan minyak pada seluruh bagian adonan. Dan diamkan hingga adonan mengembang.
Setelah mengembang, uleni sebentar lalu potong menjadi beberapa bagian untuk kemudian bisa dicetak menjadi bentuk bulat (atau bisa bentuk lain sesuai selera) lalu diamkan selama 10 menit. Sebelum adonan dibentuk, pipihkan terlebih dahulu untuk mengisi cream cheese pada bagian dalam roti.
Lalu adonan roti yang sudah diisi cream cheese didiamkan selama 15 menit di dalam loyang dan olesi permukaan dengan susu cair, lalu panggang.
Setelah terlihat matang, olesi roti dengan margarin lalu beri saus coklat dan taburan keju di atasnya.
Roti jabrig sudah siap dinikmati! Bagaimana, apakah kamu tertarik mencobanya?


Post a Comment

Lebih baru Lebih lama