Salam Berbagi (SABEGI), Kemenangan dalam suatu ajang
pertandingan tentu sangat di impikan oleh siapapun yang terlibat dalam ajang
tersebut, termasuk bagi warga masyarakat Indonesia yang menaruh harapan besar
terhadap para TIMNAS yang berjuang pada ajang piala AFF SUZUKI CUP.
Namun lagi-lagi
masih belum menjadi keberuntungan bagi TIMNAS Indonesia, meski telah masuk
dalam babak Final bertemu dengan TIMNAS sekuad Thailand, namun mereka masih
gagal mematahkan sekor dari Thailand, hingga sekor akhir 3-2 untuk Thailand.
Dalam
hal ini induk sepakbola Indonesia atau yang di kenal dengan PSSI melakukan
evaluasi terhadap kegagalan TIMNAS dalam ajang PIALA AFF SUZUKI CUP. Selain itu PSSI juga
menyiapkan para pemain TIMNAS dalam menyambut ajang SEA Games. Namun pada
pegelaran SEA Games tidak semua pemain yang terlibat dalam PIALA AFF SUZUKI CUP
bisa bermain. Karena pada ajang SEA Games tersebut di peruntukan untuk para
pemain yang berusia 22 tahun, sehingga pemain yang berusia di atas 22 tahun
tidak bisa untuk ikut serta.
"Kami mempunyai waktu delapan
bulan untuk mempersiapkan timnas di SEA Games tahun depan. Kami akan siapkan
sampai ke Asian Games 2018," kata ketua umum PSSI Edy Rahmayadi.
"Kami akan mencari pemain yang
ada di klub-klub Indonesia, kami juga akan menentukan pelatih. Saat ini belum
bisa dipastikan siapa pembina, pelatih untuk SEA Games 2017," tambahnya.
Harapan masyarakat nusantara musnah
terhadap para timnas yang terlibat dalam ajang PIALA AFF SUZUKI CUP 2016,
timnas Indonesia yang di pimpin oleh Alfred
Riedl kalah dalam laga final bertemu dengan Thailand dengan agregat 3-2.
MUHAMMAD RIDWAN
Sumber
:
http://www.fourfourtwo.com/id/news/pssi-siap-bangun-timnas-indonesia-buat-sea-games-2017
Posting Komentar